Kucing Persia Medium Long Hair Beserta Harganya

Kucing Persia Medium Long Hair

Secara umum kucing persia medium dibagi menjadi dua yaitu kucing persia medium short hair dan kucing persia medium long hair. Short hair artinya memiliki bulu pendek sedangkan long hair berarti memiliki bulu panjang.

Kucing Persia Medium Long Hair
Kucing Persia Medium Long Hair

Pembahasan kali ini terfokus pada kucing persia medium berbulu panjang. Hal ini penting bagi Anda agar tidak salah dalam memilih jenis kucing persia.

Definisi Kucing Persia Medium Long Hair

Kucing Persia Medium Long Hair
Kucing Persia Medium Long Hair

Kucing persia medium long hair adalah kucing yang tercipta dari persilangan antara kucing persia dengan kucing domestik bulu panjang. Kedua kucing yang dikawinkan memiliki bulu panjang sehingga kucing yang dihasilkan juga memiliki bulu panjang.

Nama lain dari kucing persia medium long hair adalah kucing persia medium bulu panjang. Nama tersebut mengacu pada bulu kucing tersebut yang berukuran panjang.

Biasanya bentuk hidung kucing persia medium long hair mancung, tidak pesek seperti kucing persia. Hal tersebut disebabkan mengikuti induk nya kucing domestik atau kucing lokal.

Bulu panjang dan hidung mancung adalah ciri khas dari kucing persia medium bulu panjang.

Kucing persimed long hair memiliki bentuk wajah cukup runcing. Namun jika dibandingkan dengan kucing lokal bentuk wajahnya tidak terlalu runcing. Telinga kucing ini besar dan letaknya saling berdekatan.

Di samping itu, kaki kucing persimed long hair berukuran lebih besar jika dibandingkan dengan kucing lokal.

Cara Merawat Kucing Persia Medium Long Hair

Kucing Persia Medium Bulu Panjang
Kucing Persia Medium Bulu Panjang

Secara umum cara merawat kucing persia medium long hair sama dengan cara merawat kucing bulu panjang. Anda bisa melakukan perawatan dengan rutin memandikan kucing minimal seminggu sekali dengan shampo khusus untuk bulu panjang.

Karena kucing persia medium long hair memiliki bulu panjang maka Anda harus rajin menyisir bulunya dengan menggunakan sikat atau sisir khusus kucing.

Untuk makanan yang diberikan bisa menggunakan jenis makanan kucing persia atau makanan kucing khusus untuk bulu panjang. Saat ini telah banyak produk makanan-makanan kucing tersebut.

Faktor yang paling penting dalam merawat kucing persia medium bulu panjang adalah menjaga kebersihan, baik itu badan, bulu, kandang, lingkungan dan perlengkapan kucing.

Harga Kucing Persia Medium Long Hair

Kucing Persia Medium Longhair
Kucing Persia Medium Longhair

Saat ini harga kucing persia medium long hair berkisar antara Rp 550.000 hingga Rp 2.500.000. Harga tersebut sesuai dengan usia, pola warna dan vaksin. Lebih detailnya simak tabel berikut.

NoUsiaHarga
12 – 3 BulanRp 550.000 – Rp 900.000
24 – 5 BulanRp 1.000.000 – Rp 1.500.000
36 BulanRp 1.600.000 – Rp 2.300.000
46 Bulan Ke AtasRp 2.500.000 ke atas
Tabel Harga Kucing Persia Medium Long Hair

Tentu harga di atas bisa berubah ketika kucing tersebut sudah divaksin. Jika kucing sudah divaksin bisanya harganya naik sekitar Rp 300.000.

Faktor lain yang mempengaruhi harga kucing ini adalah keunikan dan pola warna. Semakin bagus dan unik kucing persia medium long hair maka harganya juga akan semakin mahal.

About Nesya Damayanti

Dari kecil memang suka kucing. Sekarang nulis blog ini sebagai kegiatan rutin setelah lulus dari kuliah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *